Polda Sumut Gelar Audit Kinerja ke Polres Tapsel dan Palas
sumut.tribratanews.com – Tim II dari Itwasda Polda Sumut menggelar audit kinerja ke Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) dan Polres Padang Lawas (Palas), pada Selasa (24/10/2023) pagi.
Polda Sumut memusatkan audit kinerja tersebut di Aula Pratidina Polres Tapsel. Tampak Kapolres Tapsel, AKBP Imam Zamroni, SIK, MH, dan Kapolres Palas, AKBP Diari Estetika, SIK, hadir pada kegiatan itu.
Kedua Kapolres itu, mendampingi Koordinator Tim II Audit Kinerja dari Itwasda Polda Sumut, Kombes Pol Budiman B Panjaitan, SH, SIK, MH. Hadir juga, Ketua Tim I Irbid Itwasda Polda Sumut, AKBP Budi Saragih, SIK, MH.
Di kesempatan itu, turut hadir Sektim Merangkap Pemeriksa Bidang Opsnal dan Anggota, AKBP Agus Pristiono, SH, MH. Pemeriksa Bidang Opsnal, Kompol Jemson, SH, MH. Pemeriksa Bidang Logistik, Kompol Wenny, SH.
Selanjutnya, Pemeriksa Bidang SDM, Kompol Bambang Priyatno, SSos. Pemeriksa Bidang Garkeu, Kompol T Keliat, SH, MAP. Pemeriksa Bidang Garkeu, Kompol Ricson Sinaga, SH, MH. Dan, para Anggota Tim lainnya.
Dalam hal ini, Kapolres Tapsel turut menjelaskan, kegiatan ini bertajuk Taklimat Akhir Audit Kinerja Itwasda Polda Sumut Tahap II TA 2023 aspek pelaksanaan dan pengendalian.
Kemudian, AKBP Imam berharap, kegiatan ini mampu mewujudkan pelayanan Polri yang lebig baik khususnya di Polres Tapsel. Sebab, dengan adanya audit kinerja ini, tugas Polri ke depan harapannya akan lebih maksimal.
“Jikalau ada yang perlu di-evaluasi, ini menjadi suatu motivasi untuk menghadirkan kinerja Polri yang lebih baik lagi,” tutur Kapolres. { AR.S }