sumut.tribratanews.com – Polres Humbahas Salurkan Bantuan Kemanusiaan dari Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Efendi M.Si berupa 600 Kotak Makanan kepada Para Korban Bencana Alam Tanah Longsor yang terjadi di Desa Simangulampe Kecamatan Baktiraja Kabupaten Humbahas. (05/12/2023)
Bantuan Kemanusiaan dari Kapolda Sumut ini berupa kotak makanan siap santap dengan jumlah 600 kotak paket yang ditujukan kepada Para Korban Bencana Alam Tanah longsor Simangulampe dan juga disalurkan kepada para petugas yang bekerja membantu proses evakuasi.”ucap Kapolres
“Hari ini Polres Humbahas memberikan Bansos Kapolda Sumut berupa 600 paket makanan siap santap kepada masyarakat yg terkena dampak bencana longsor dan juga paket makanan siap santap itu disalurkan kepada para petugas yang membantu proses evakuasi.”ujarnya.
Bantuan dari Bapak Kapolda Sumut ini sudah di salurkan sejak hari pertama evakuasi sampai hari ini. Pada saat hari Minggu tanggal 02 Desember 2023 Pak Kapolda memberikan bantuan sembako kepada korban dan menghibur anak-anak dengan memberikan uang tunai, kemudian hari ini Bapak Kapolda Sumut memberikan 600 Paket Makanan Siap Santap kepada para korban dan seluruh petugas yang terlibat membantu proses evakuasi.”lanjutnya
Pihaknya menambahkan, kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Kapolda Sumut dan empati Polri terhadap warga terdampak bencana alam tanah Longsor.
“Langkah ini merupakan wujud empati dan bukti kepedulian Polri kepada saudara-saudara kita yang saat ada lokasi pengungsian Kantor camat Baktiraja. ”
“Terimakasih Pak Kapolda Sumut dan Pak Kapolres Humbahas sudah mau peduli dan perhatian kepada kami warga-warga desa Simangulampe yang terdampak bencana tanah longsor. semoga Pak Kapolda dan jajarannya terus bersatu membantu rakyat semoga tuhan dapat membalas kebaikan bapak sekalian”.tutupnya. [AR.S]